Komeng Raih Lebih dari 2,6 Juta Suara Sementara, Berikut Real Count KPU DPD Jawa Barat

- 29 Februari 2024, 19:46 WIB
Komeng, seorang komedian terkenal yang menjadi pusat perhatian.
Komeng, seorang komedian terkenal yang menjadi pusat perhatian. /instagram/ @komeng.original/

ASUMSI SULTRA - Real Count Komisi Pemilihan Umum atau KPU untuk pemilihan Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Provinsi Jawa Barat telah memasuki 65,74 persen atau 92342 dari 140457 TPS.

Nama Pelawak Alfiansyah Komeng yang sempat viral pada masa pemilihan lalu karena tak pernah menggemborkan geliatnya dalam pencalonan serta mengkampanyekan dirinya kini meraih suara terbanyak.

Diketahui bahwa Komeng telah meraup lebih dari 2,6 juta suara di daerah Pemilihan Jawa Barat dan menempati urutan posisi pertama dengan persentase 21,16 persen per tanggal 29 Februari 2024 pukul 19:01 WIB.

Hal yang menarik perhatian publik adalah foto Komeng yang berbeda dari pasangan Calon lain dan dinilai unik oleh masyarakat serta memudahkan setiap orang mengenalinya.

Baca Juga: Berikut Daftar Harga Pangan Bahan Pokok Rata-rata di Pasar Modern Seluruh Provinsi, Cek Harganya

Komeng mengungkapkan bahwa pemasangan fotonya tersebut terbilang spontan Ia laukan saat melakukan pendaftaran di KPU.

"Waktu itu KPU minta foto buat kertas suara. KPU menyarankan pakai pakaian ciri khas masing-masing atau pakaian adat, tapi saya kasih foto yang itu, orang KPU-nya ketawa," kata Komeng sebagaimana dikutip dari Antara.

Komeng mengungguli Calon lainnya dengan selisih cukup jauh, dimana pada posisi kedua diisi oleh Aanya Risma Chasmayanti dengan torehan 1.053.079 suara atau dengan persentase 8,54 persen suara.

Di posisi ketiga ada aktris Jihan Fahira yang telah mengumpulkan 893.005 suara atau dengan persentase 7,24 persen suara.

Halaman:

Editor: Rinaldi Asumsi Sultra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x