Inilah Resep Tumis Cah Kangkung Warna Mempesona, Buatan Rumahan Rasa Ala Restoran, Mudah dan Sederhana

- 15 Desember 2021, 09:39 WIB
Inilah Resep Tumis Cah Kangkung Warna Mempesona, Buatan Rumahan Rasa Ala Restoran, Mudah dan Sederhana
Inilah Resep Tumis Cah Kangkung Warna Mempesona, Buatan Rumahan Rasa Ala Restoran, Mudah dan Sederhana /

ASUMSI SULTRA - Cah kangkung atau tumis kangkung ini salah satu menu populer yang hampir ada di setiap restoran.

Cara membuat tumis cah kangkung ini sebenarnya cukup mudah dan sederhana. Namun hasilnya tidak bisa hijau dan menarik seperti yang ada di restoran.

Kebanyakan tumis kangkung yang dibuat sendiri di rumah warnanya menjadi kecoklatan dan tidak semenarik di restoran.

Baca Juga: Jadwal Acara TV di Stasiun RCTI Hari Ini, 15 Desember 2021, Sinentron 'Ikatan Cinta' Menanti Anda

Baca Juga: Nasibnya Bakal Terang Benderang, 3 Shio Ini Diselimuti Rezeki Melimpah

Untuk membuat tumis cah kangkung yang hijau dan rasa enak seperti di restoran, ada caranya tersendiri.

Pertama, tentu harus memilih kangkung yang masih hijau dan segar.

Kemudian ikuti langkah-langkah resep tumis cah kangkung ala restoran berikut ini, dilansir AsumsiSultra.com dari kanal YouTube MONGGO DIORDER yang diunggah 27 Maret 2020.

Baca Juga: Menutrisi Rambut Dengan Masker Kuning Telur dan Minyak Kelapa

Bahan-bahan:

- 5 siung bawang putih (boleh ditambah sesuai banyaknya kangkung)

- Cabe rawit sesuai selera

- 1 cabe merah

- 1/2 sdt garam

- 1 sachet kecil royco (merk apa saja sesuai selera)

Langkah-langkah cara membuat:

1. Potong-potong kangkung, kemudian cuci hingga bersih (minimal 3 kali bilas).

Baca Juga: Jadwal Acara TV di Stasiun SCTV Hari Ini, 15 Desember 2021, Ada Sinentron 'Buku Harian Seorang Istri'

2. Cincang-cincang bawang putih.

3. Iris-iris cabe rawit dan cabe besar.

4. Panaskan 3 sendok minyak goreng.

5. Masukkan bawang putih dan cabe yang sudah di iris-iris.

6. Tumis sampai tercium bau enak.

7. Masukkan kangkungnya.

Baca Juga: Diduga Lakukan Aktifitas Ilegal Mining, PT Triple Eight Energy Disorot IPMA

8. Gunakan api besar agar kangkung tetap hijau.

9. Masukkan garam dan royco (penyedap rasa).

10. Aduk-aduk sampai rata (tidak perlu lama-lama cukup kurang dari 5 menit).

11. Cicipi dan tambahkan apa yang kurang.

12. Jika dirasa sudah enak, matikan api dan tiriskan.

Baca Juga: Jadwal Acara TV di Stasiun Indosiar Hari Ini, 15 Desember 2021, Acara Menarik Menunggu Anda

Tumis kangkung ini juga bisa ditambahkan udang atau bahan tambahan lainnya sesuai selera.

Itulah resep tumis cah kangkung tetap hijau, masakan rumahan rasa ala restoran. Semoga bermanfaat.***

Baca Juga: Jadwal Lengkap Acara MNC TV Hari Ini, Rabu 15 Desember 2021, Ada 'Upin dan Ipin'

Editor: Risdayanti

Sumber: You Tube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah