Smelter 2 Milik PT OSS di Konawe Terbakar, Kerugian Ditaksir Mencapai Miliar Rupiah

- 17 November 2021, 11:19 WIB
Kondisi terkini lokasi kebakaran Smelter 2 PT OSS
Kondisi terkini lokasi kebakaran Smelter 2 PT OSS /Tangkap Layar/Hallo.Sultra

Salah seorang karyawan yang enggan disebutkan namanya mengatakan, kebakaran terjadi akibat meledaknya tungku peleburan besi vero nickel sehingga api menyebar ke bagian pabrik dan menyambar bahan yang mudah terbakar.

Sampai berita ini ditayangkan awak media masih terus berupaya melakukan klarifikasi dan meminta keterangan dari pihak managemen perusahaan terkait kebakaran pabrik snelter tersebut.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Acara MNCTV Hari Ini, Rabu 17 November 2021, Ada 'Sinema Pilihan' Hari Ini

Perusahaan PT OSS Ditaksir Rugi Miliaran Rupiah Akibat Tungku 11 Terbakar

Meskipun tidak ada korban jiwa akibat kebakaran yang terjadi di smelter 2 tungku 11 milik perusahaan PT Obsidian Stainles Stell (OSS), namun perusahaan asal Tiongkok ini mengalami kerugian hingga miliaran rupiah.

Wartawan mencoba mengkonfirmasi mengenai peristiwa kebakaran tersebut, namun pihak Humas PT VDNI dan PT OSS tidak ada yang bersedia memberikan keterangan.

Baca Juga: Sudah Berdoa Tapi Jodoh Lama Datang, Ingat Kata Gus Miftah : Allah Menjamin Doa Hambanya

Memang dua investasi asing ini sangat tertutup kepada wartawan mengenai beberapa peristwa yang terjadi di lingkup smelter PT Virtue Dragon Nickel Industry (VDNI) dan PT OSS.

Meski demikian, informasi yang berhasil dikorek di lokasi kebakaran bahwa PT OSS akan melakukan perbaikan tungku 11 sekitar 1 minggu lamanya.

Baca Juga: Inilah Penyebab Orang Sering Gelisah dan Sulit Tidur Nyenyak? Menurut Ustadz Adi Hidayat

Halaman:

Editor: Muh. Rifky Syaiful Rasyid

Sumber: Hallosultra.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah