Arsenal Kalahkan MU di Liga Inggris: Mepeti Man City di Puncak Klasemen

- 4 September 2023, 00:59 WIB
Pemain Arsenal Declan Rice yang Mencetak Gol saat Melawan MU
Pemain Arsenal Declan Rice yang Mencetak Gol saat Melawan MU /Instagram.com/@DeclanRice/

ASUMSI SULTRA - Big Match antara Arsenal versus Manchester United digelar di Emirates Stadium pada 3 September hingga 4 September dini hari.

Bermain dikandang sendiri, Fans Arsenal menaruh harapan besar terhadap The Gunners untuk dapat eksis dalam peta persaingan gelar Liga Inggris musim ini.

Sementara itu, Manchester United yang ingin memperbaiki positioning mereka di Liga Inggris juga menaruh misi khusus dalam pertandingan kali ini.

Sejak dimulainya babak pertama, Arsenal tampil ngotot untuk menguasai jalannya pertandingan dan membuat beberpa peluang di bibir gawang MU yang dijaga oleh Onana.

Hal sebaliknyapun dilakukan oleh Manchester United yang mengandalkan serangan balik cepat untuk mengancam pertahanan Arsenal.

Pada menit ke 27, melalui serangan balik cepat Marcus Rashford menyisir sisi kiri pertahanan Arsenal dan berhasil mengecoh dua bek Arsenal untuk melesatkan sepakan keras dan berbuah gol untuk keunggulan Manchester United 0-1.

Baca Juga: Liverpool Bantai Aston Villa di Liga Inggris, Pepeti Manchester City di Puncak Klasemen

Selang waktu semenit, Arsenal melakukan rotasi cepat untuk menyasar celah di sisi pertahanan dari MU, melalui umpan datar dari Martinelli, Odegaard melakukan sepakan keras untuk membobol gawang Onana dan sekaligus menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Dibabak kedua, pola permainan kedua tim tak jauh berubah, Arsenal melakukan beberapa serangan melalui umpan datar dan hampir menambah keunggulan melalui titik putih saat Harvest di langgar di kotak 12 pas, sayangnya wasit menganulir keputusan untuk memberi hadiah penalti karena dalam tayangan VA Harvest melakukan diving.

Halaman:

Editor: Adryan Nur Alam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah