Begitu Dingin Dunia yang Kau Huni, Lirik Lagu Jiwa yang Bersedih dari Ghea Indrawari

- 31 Oktober 2023, 16:29 WIB
Makna Mendalam di Balik Lirik Lagu 'Jiwa Yang Bersedih' oleh Ghea Indrawari. -f/istimewa
Makna Mendalam di Balik Lirik Lagu 'Jiwa Yang Bersedih' oleh Ghea Indrawari. -f/istimewa /instagram.com/GheaIndrawari/

ASUMSI SULTRA - Ghea Indrawari bersinar melalui ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim kesembilan, dan semakin melejit lewat lagunya yang berjudul Jiwa yang Tak Bersedih.

Lagu milik Ghea masih bertengger di posisi 2 besar layanan spotify sejak beberapa saat setelah dilaunching. saat ini Ghea Indrawari hanya kalah dari lagu penjaga hati milik Nadhif Basalamah di posisi teratas layanan spotify.

Melalui kanal Youtube HITS Record, video yang telah diupload pada tanggal 19 Mei 2023 telah ditonton sebanyak lebih dari 58 juta kali tontonan. Berikut adalah lirik lagu dari Jiwa yang Bersedih milik yang dibawakan Ghea Indrawari.

Baca Juga: Top Ranking Lagu Spotify, Lagu Penjaga Hati Masih Jadi Paling Teratas

Ta da ta da
Kemarilah
Singgah dulu sebentar
Perjalananmu jauh
Tak ada tempat berteduh
 
Menangislah
Kan kau juga manusia
Mana ada yang bisa
Berlarut-larut
Berpura-pura sempurna
 
Sampaikan pada jiwa yang bersedih
Begitu dingin dunia yang kau huni
Jika tak ada tempatmu kembali
Bawa lukamu biar aku obati
Tidak kah letih kakimu berlari
Ada hal yang tak mereka mengerti
Beri waktu tuk bersandar sebentar
Selama ini kau hebat
Hanya kau tak didengar
 
Ho oh
Menangislah
Kan kau juga manusia
Mana ada yang bisa
Berlarut-larut
Berpura-pura sempurna
 
Sampaikan pada jiwa yang bersedih
Begitu dingin dunia yang kau huni
Jika tak ada tempatmu kembali
Bawa lukamu biar aku obati
Tidak kah letih kakimu berlari
Ada hal yang tak mereka mengerti
Beri waktu tuk bersandar sebentar
Selama ini kau hebat
Hanya kau tak didengar
 
Uh uh
Oh oh
Sampaikan pada jiwa yang bersedih
Begitu dingin dunia yang kau huni
Jika tak ada tempatmu kembali
Bawa lukamu biar aku obati
Tidak kah letih kakimu berlari
Ada hal yang tak mereka mengerti
Beri waktu tuk bersandar sebentar
Selama ini kau hebat
Hanya kau tak didengar ah
Tak didengar
 
Tidak kah letih kakimu berlari
Ada hal yang tak mereka mengerti
Beri waktu tuk bersandar sebentar
Selama ini kau hebat
Hanya kau tak didengar
 
Selama ini kau hebat
Kau pasti kan didengar.***

Editor: Rinaldi Asumsi Sultra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah